TPDA PLTI
Tes Potensi Dasar Akademik (TPDA) yang sering dikenal dengan nama Tes Kemampuan Dasar Akademik (TKDA) merupakan tes yang mengukur kemampuan kognitif individu yang diselenggarakan secara daring di Indonesia yang diperlukan bagi seseorang untuk dapat menyelesaikan studi di lingkungan pendidikan tinggi.
Tes ini terdiri dari bagian verbal, numerical, dan figural dalam 8 subtest dengan total 160 butir soal. Tes verbal terdiri Analogy, Logical Reasoning, dan Analytical Reasoning. Tes numerical terdiri dari Arithmetic, Number Series, dan Word Problem. Tes figural terdiri dari Figure Analysis and Synthesis dan Spatial Reasoning. Skor dilaporkan dalam standar CEEB dengan rentang 200-800 dengan skor rata-rata adalah 500.
Distribusi waktu tes TPDA sebagai berikut:
No | Kategori | Kelompok Soal | Jumlah Soal | Waktu |
---|---|---|---|---|
1 | Verbal | Analogy | 20 | 8 menit |
2 | Logical Reasoning | 20 | 13 menit | |
3 | Analytical Reasoning | 20 | 20 menit | |
4 | Numerical | Arithmetic | 20 | 16 menit |
5 | Number Series | 20 | 11 menit | |
6 | Word Problem | 20 | 17 menit | |
7 | Figural | Figure Analysis and Synthesis | 20 | 22 menit |
8 | Spatial Reasoning | 20 | 13 menit | |
Total | 160 | 120 menit |
Keterangan:
- Verbal : kemampuan memahami, berpikir, dan menganalisis informasi dengan menggunakan bahasa
- Numerical : kemampuan berpikir dan menganalisis dengan menggunakan konsep kuantitatif (konsep berhitung)
- Figural : kemampuan berpikir dan menganalisis dengan menggunakan konsep gambar. simbol, dan diagram
Biaya Tes
Biaya TPDA Rp333.000,00 (tiga ratus tiga puluh tiga ribu rupiah), sudah termasuk PPN 11%.
Hasil tes TPDA
JADWAL TES TPDA PLTI: Klik link dibawah ini
https://plti.co.id/jadwal-tes-reguler
Tes Kemampuan Dasar Akademik (TKDA) atau Tes Potensi Dasar Akademik (TPDA) berfungsi untuk mengukur kemampuan kognitif seseorang. Hasil tes ini dapat digunakan untuk berbagai keperluan, salah satunya adalah untuk memenuhi syarat sertifikasi dosen. Adapun syarat minimal kelulusan adalah skor 530. selain itu TPDA PLTI juga bisa dipakai sebagai salah satu syarat untuk masuk program s2/s3 di UGM.
PELATIHAN TPDA PLTI
Kami Pelatihan untuk persiapan tes TPDA untuk kepentingan serdos bagi para dosen yang ingin memenuhi salah satu syarat sertifikasi dosen. pelatihan yag kami adakan merupakan pelatihan pembahasan soal dengan mempelajari soal soal yang sering keluar dan tipe-tipe soal yang sering dipakai dalam tes-tes Potensi Akademik.
JADWAL PELATIHAN SINGKAT:
2 X Pertemuan @ 1,5 Jam
BIAYA: 900.000/orang
1 Pengajar, 1 Peserta
JADWAL PELATIHAN TPDA PLTI Desember 2024
Setiap Senin, Selasa Jam. 19.00-20.30 WIB
CARA DAFTAR Pelatihan TPDA PLTI di Zenius:
Nama- tgl lahir-serdos/S1/S2/S3- kota/kabupaten kirim ke. 0857 2379 3178
TKDA UGM
PROSEDUR PENDAFTARAN TKDA
Sebelum melakukan pembayaran untuk pendaftaran TKDA, harap diperhatikan syarat keikutsertaan TKDA sebagai berikut:
- Calon peserta merupakan dosen aktif di Perguruan Tinggi di Indonesia
- Hendak mengikuti TKDA untuk tujuan Sertifikasi Dosen atau pengurusan NIP/NIK (kesalahan mendaftar untuk keperluan lain termasuk studi lanjut (pascasarjana) menjadi tanggung jawab peserta, UPAP tidak melayani refund atau pun pengalihan biaya tes)
- Memiliki kemampuan untuk menjalankan komputer dengan terampil dan tidak memiliki hambatan penglihatan.
- Mampu menyediakan perangkat sesuai kriteria yang ditentukan.
- Dalam dua minggu terakhir maupun ke depan belum mengikuti TKDA UGM
- Peserta yang terdiskualifikasi di periode sebelumnya tidak diperbolehkan untuk mendaftar pada periode selanjutnya
1- Pembayaran Biaya TKDA
- Informasi jumlah ketersediaan kuota dapat dilihat pada laman https://paps.ugm.ac.id/tkda/ saat periode pendaftaran dibuka, mohon untuk tidak melakukan pembayaran terlebih dahulu sebelum ada informasi kepastian jadwal pada laman ini karena biaya pendaftaran yang sudah dibayarkan tidak bisa diuangkan kembali/non refundable.
- Pembayaran hanya dapat dilakukan melalui teller Bank BNI.
- Calon peserta tidak diperkenankan melakukan pembayaran melalui metode lain (ATM dan BNI Internet/Mobile Banking) sebagai antisipasi adanya kemungkinan kendala gagal transaksi, password tidak muncul atau kendala lainnya yang dapat merugikan calon peserta.
- Kendala yang dialami akibat transaksi melalui ATM atau BNI Internet/Mobile banking menjadi tanggung jawab calon peserta dan UPAP Psikologi UGM tidak melayani refund atau pengembalian biaya yang telah dibayarkan.
- Calon peserta tes melakukan pembayaran sebesar Rp350.000,00 untuk satu kali tes via teller Bank BNI, dengan cara datang ke Bank BNI terdekat di seluruh Indonesia, lalu menyebutkan kode transfer host to host : 4343 diikuti tanggal lahir calon peserta dengan format ddmmyyyy, contoh: 4343ddmmyyyy.
- Pastikan kode pembayaran sudah benar karena biaya pendaftaran yang sudah dibayarkan tidak bisa diuangkan kembali/non refundable dan tidak bisa dialihkan.
- Calon peserta yang tidak mendapatkan password setelah berhasil melakukan pembayaran dapat mengirimkan bukti pembayaran atau bukti mutasi ke alamat email upap.psikologi@ugm.ac.id.
- Calon peserta yang sudah melakukan pembayaran bukan berarti terdaftar sebagai peserta, calon peserta harus mendaftarkan diri untuk menjadi peserta Tes TKDA pada tanggal tertentu.
2- Pendaftaran Tes TKDA
- Calon peserta melihat jadwal pendaftaran pada tabel di bawah.
- Informasi jumlah ketersediaan kuota dapat dilihat pada laman https://paps.ugm.ac.id/tkda/ saat periode pendaftaran dibuka
- Calon peserta melakukan pendaftaran secara online di laman https://paps.ugm.ac.id/tkda/ pada saat periode pendaftaraan sedang dibuka dengan cara log in:
- Tanggal lahir: menggunakan tanggal lahir (tanpa kode 4343) yang tertera pada slip pembayaran.
- Password: nomor yang tertera di PDFTRN. PASWD pada slip pembayaran.
- Tanggal Pembayaran: tanggal bayar pada slip pembayaran.
- Setelah melakukan pendaftaran online, peserta akan memperoleh informasi nomor tes dan kapan peserta dapat mulai mencetak Kartu Peserta Ujian.
- Apabila mengalami kesalahan dalam pengisian identitas, silakan langsung menghubungi e-mail: upap.psikologi@ugm.ac.id
- Kartu Peserta Ujian (Kartu Tes & Album Panitia) dapat diunduh langsung di website pendaftaran online sesuai dengan waktu yang telah dijadwalkan. Sebelum mencetak Kartu Peserta Ujian pastikan jadwal yang tertera sudah benar sesuai jadwal tes. Hubungi Sekretariat UPAP jika ditemukan ketidaksesuaian data.
- Peserta harus mengikuti tes sesuai dengan jadwal yang diperolehnya pada saat pendaftaran dan tidak bisa berganti sesi atau jadwal dengan alasan apapun.
- Peserta wajib menandatangani dan menempelkan foto pada Kartu Peserta Ujian.
- Apabila saat pendaftaran pilihan jadwal tes tidak muncul berarti kuota sudah penuh, silakan mendaftar di periode berikutnya.
KETENTUAN PELAKSANAAN DAN INFORMASI HASIL
- Prosedur dan Peraturan Pelaksanaan TKDA Berbasis Daring dapat dilihat disini
- Hasil tes atau sertifikat TKDA dikeluarkan paling lambat 5 hari kerja setelah pelaksanaan tes dan dapat diunduh pada laman yang telah dikirimkan melalui email masing-masing, dengan masa akses selama 6 (enam) bulan terhitung sejak tanggal pelaksanaan tes.
PELATIHAN TKDA UGM
JADWAL PELATIHAN SINGKAT TKDA UGM:
2 X Pertemuan @ 1,5 Jam/ 3x @ 60 menit
BIAYA: 900.000/orang
1 Pengajar, 1 Peserta
CARA DAFTAR Pelatihan TKDA UGM di Zenius:
Nama- tgl lahir-serdos/S1/S2/S3- kota/kabupaten kirim ke. 0857 2379 3178
TKDA UNAIR
Tentang Airlangga Cognitive Ability Test
Airlangga Cognitive Ability Test (ACAT) merupakan tes kemampuan kognitif yang diselenggarakan oleh Fakultas Psikologi Universitas Airlangga. Tes ini menjadi salah satu yang dipercaya dan diakui oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan seperti (1) Pengurusan NIDN; (2) Sertifikasi Dosen; (3) Persyaratan Seleksi Masuk; (4) Persyaratan Beasiswa; (5) Persyaratan kelulusan; (6) Seleksi penerimaan kerja; (7) Kebutuhan personal; dsb.
INFORMASI TES TKDA UNAIR DAN JADWAL UNTUK BULAN OKTOBER 2024:
Silahkan klik dibawah ini
https://psikologi.unair.ac.id/ACAT/
PELATIHAN TKDA UNAIR
JADWAL PELATIHAN SINGKAT TKDA UNAIR Desember 2024:
2 X Pertemuan @ 1,5 Jam/3 x pertemuan @ 60 Menit
BIAYA: 950.000/orang
1 Pengajar, 1 Peserta
JADWAL PELATIHAN TKDA UNAIR BULAN Desember 2024
Setiap Senin, Selasa Jam 19.00-20.30 2024 WIB
CARA DAFTAR Pelatihan TKDA Unair di Zenius
CARA DAFTAR Pelatihan TKDA UNAIR di Zenius:
Nama- tgl lahir-serdos/S1/S2/S3- kota/kabupaten kirim ke. 0857 2379 3178
TKDS UNPAD
Tes Kemampuan Dasar Skolastik atau yang biasa disingkat menjadi TKDS merupakan tes yang mengukur kemampuan kognitif ( cognitive ability) yang diperlukan seseorang untuk dapat menyelesaikan tugas pada aktifitas di Pendidikan Tinggi. TKDS sendiri sama dengan Tes Kemampuan Dasar Akademik (TKDA). Fakultas Psikologi Universitas Padjadjaran mengembangkan Tes Kemampuan Dasar Skolastik yang diakui oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, RIset dan Teknologi untuk digunakan dalam proses Sertifikasi Dosen di Indonesia.
Penyelenggaraan TKDS di Universitas Padjadjaran dilakukan oleh Pusat Inovasi Psikologi Universitas Padjadjaran yang dilakukan secara daring ( online) dari tempat masing-masing peserta.
Untuk mengikuti Tes Kemampuan Dasar Skolastik (TKDS) Online diperlukan hal-hal sebagai berikut:
-
Koneksi internet yang stabil selama melakukan pendaftaran maupun selama menjalani proses tes untuk menghindari adanya permasalahan teknis. Mengingat pendaftaran dan tes akan dilakukan di lokasi masing-masing peserta, maka hal-hal yang terkait dengan koneksi internet sepenuhnya akan menjadi tanggung jawab peserta.
-
Hanya menggunakan perangkat berupa laptop atau desktop dengan sistem operasi Windows (tidak bisa menggunakan sistem operasi IOS / Mac Book) dengan layar berukuran minimal 13 inch dan memiliki fasilitas kamera, microphone dan speaker yang berfungsi dan aktif selama proses tes berlangsung. Kesesuaian perangkat yang digunakan untuk mengikuti TKDS sepenuhnya akan menjadi tanggung jawab peserta.
-
Memeriksa kesesuaian Laptop / Desktop yang akan Anda gunakan selama proses pengerjaan tes dengan cara mengunduh dan menginstal aplikasi Safe Exam Browser (SEB) dan melakukan Trial menggunakan konfigurasi maksimal 2 (dua) hari sebelum pelaksanaan TKDS. Link instalasi akan diberikan 2 (dua) hari sebelum tes.
-
Sebelum tes, peserta wajib untuk mengunduh, membaca, serta memahami Petunjuk Pelaksanaan Tes terbaru yang filenya dapat diunduh disini.
UNTUK INFORMASI TKDS UNPAD DAN JADWAL BULAN OKTOBER 2024
Silahkan klik LINK DIBAWAH INI:
https://pip.unpad.ac.id/announcement/TES-KEMAMPUAN-DASAR-SKOLASTIK-TKDS
PELATIHAN TKDS UNPAD
JADWAL PELATIHAN SINGKAT TKDS UNPAD:
2 X Pertemuan @ 1,5 Jam
BIAYA: 950.000/orang
1 Pengajar, 1 Peserta
JADWAL PELATIHAN TKDS UNPAD BULAN Desember 2024
Senin, Selasa Jam 19.00
CARA DAFTAR Pelatihan TKDS UNPAD di Zenius:
Nama- tgl lahir-serdos/S1/S2/S3- kota/kabupaten kirim ke. 0857 2379 3178
Ayo segera daftarkan diri anda……
Jadwal fleksible berdasarkan kesepakatan dengan pengajar